Kembung merupakan salah satu penyakit yang kerap dialami oleh setiap orang. Penyakit kembung terjadi ketika gas yang dihasilkan dalam tubuh tidak dapat keluar. Hal ini akan menyebabkan pengembangan usus yang menyebabkan perut menjadi tidak enak. Beberapa faktor dapat menjadi pemicu ketika membicarakan perut kembung. Dimana perut kembung sendiri dapat terjadi pada anak – anak hingga dewasa. Sehingga perlu diketahui penyebabnya untuk menghindari hal yang tidak diinginkan dan tahu cara penanganan akan hal tersebut.

Penyebab Perut Kembung
Perut kembung yang terjadi pada anak akan sedikit berbeda dengan orang dewasa. Dimana anak – anak terkadang kekurangan kosa kata atau bahkan tidak dapat dapat mengutarakan apabila perut mereka sakit. Anak anda mungkin hanya akan memberitahu kepada anda melalui rengekan dan juga sikap rewel yang ditunjukkan. Apabila anda mengerti bahwa anak anda mengalami kembung, ada baiknya anda melakukan kegiatan pertolongan dan mengetahui penyebab perut kembung pada anak tersebut untuk melakukan kegiatan pencegahan. Beberapa penyebab perut kembung yang kerap terjadi pada anak adalah :
- Mengkonsumsi produk olahan ataupun susu
Konsumsi produk olahan susu dan juga susu sendiri dapat menjadi penyebab perut kembung. Dimana susu akan menyebabkan pengeluaran gas dalam tubuh. Laktosa pada susu akan bereaksi dengan asam lambung yang menyebabkan meningkatnya produksi gas dalam tubuh. Maka dari itu, jika setelah anda memberikan ASI pada anak anda ada baiknya anda menggendong belakang anak anda dan menepuk punggungnya untuk menghilangkan gas tersebut. Pada anak – anak perut kembung dapat diselesaikan dengan memberikan minyak kayu putih pada badan anak tersebut.
- Makan terlalu cepat
Pola makan yang terlalu cepat akan memasukkan gas kedalam tubuh anak. Dimana hal tersebut akan menjadi penyebab perut kembung anak. Jadi, sebisa mungkin anak anda makan secara perlahan dan tenang. Jangan berbicara ketika makan karena akan memasukkan udara kedalam pencernaan.
- Makan terlalu banyak
Porsi makanan yang besar akan membuat asam lambung dalam tubuh meningkat sehingga menjadi penyebab perut kembung. Kegiatan parenting yang dilakukan dengan memberikan porsi makanan yang sesuai dan tidak membuat anak terlalu kenyang dapat menjadi solusi.
- Mengonsumsi makanan jenis tertentu
Konsumsi makanan seperti kol, brokoli, lobak dan kacang – kacangan akan menghasilkan gas dalam tubuh. Hal tersebut menyebabkan perut menjadi kembung. Anda dapat memberikan porsi kecil makanan ini pada anak anda sebagai kegiatan parenting yang dilakukan untuk anak anda.
- Sembelit
Kondisi sembelit dapat menjadi pemicu penyebab perut kembung. Hal tersebut dikarenakan kotoran dalam tubuh tidak dapat dikeluarkan sehingga menimbulkan rasa pada sistem pencernaan yang tidak nyaman pada tubuh. Maka dari itu, konsumsi makanan tinggi serat.
Tags: #Anak Kembung #Perut Kembung